Rekomendasi Kipas Angin Duduk Krisbow, Hembusan Angin Sejuk

Posted on

Kipas angin duduk Krisbow selalu berhasil mencuri perhatian masyarakat. Hal ini terlihat dari tingginya antusias masyarakat untuk memiliki kipas angin tersebut. Tidaklah heran karena Krisbow senantiasa menyediakan produk berkualitas.

Rekomendasi Kipas Angin Duduk Krisbow, Hembusan Angin Sejuk
tokopedia.com

Karena kipas anginnya berkualitas, tentu menguntungkan setiap penggunanya. Semakin menguntungkan karena kipas angin duduk itu sendiri memiliki desain ekonomis sehingga tidak memakan banyak tempat. Untuk menggunakannya pun, tinggal menaruhnya di atas meja saja.

Deretan Kipas Angin Duduk Krisbow Berkualitas

Saat ini sudah semakin banyak kipas angin duduk yang dihadirkan oleh sejumlah brand bernama. Hal ini tidak terkecuali dengan Krisbow sekalipun. Adapun beberapa rekomendasinya ialah sebagai berikut.

Krisbow 40 cm

Salah satu rekomendasinya yaitu kipas angin duduk yang memiliki ukuran 40 cm. Dengan diameter tersebut, kipas angin ini memiliki hembusan yang kencang sehingga mampu menyejukkan seisi ruangan.

Selain itu, kipas angin ini juga membawa tiga opsi kecepatan. Pengguna bisa mengatur kecepatannya sesuai dengan keinginan maupun kebutuhan.

Hal yang pasti, mau kecepatan dengan tingkatan berapapun itu, terasa maksimal penggunaannya. Hal ini karena kepala kipas angin duduk dari merek Krisbow tersebut bisa berputar sampai dengan 180⁰.

Karena kemampuan tersebut, hembusan angin yang keluar dari kipasnya bisa terdistribusi secara merata ke setiap sudut ruangan. Hal inilah yang membuat kipas angin tersebut tidak hanya populer di hunian saja, melainkan juga bengkel hingga pabrik.

Krisbow 4 inci

Kipas angin lainnya yang juga bisa jadi pertimbangan terungkap di akun Instagram @pusataksesorishp yaitu Krisbow berukuran 4 inci. Kipas angin duduk ini memiliki desain yang ringkas dan menarik. Saat melihatnya pun, tidak pernah merasa bosan saking indahnya. Lalu ketika menyentuh bagian rangkanya, terasa kokoh dan stabil. Selanjutnya saat menghidupkan kipas anginnya, hembusannya terasa kencang meski hanya tersedia satu pengaturan kecepatan saja. Dari segi perawatan juga cukup mudah. Hal ini karena kipas angin tersebut terbilang mudah dibersihkan. Meski sudah lama menggunakannya, kualitas, tampilan maupun fungsi kipas angin ini bisa tetap terjaga dengan baik.

Krisbow 18 Inch

Krisbow juga menghadirkan kipas angin dengan ukuran 18 inci atau 45 cm. Kipas angin duduk Krisbow tersebut bisa ditempatkan di atas meja dengan dukungan tombol pengaturan kecepatan angin.

Untuk segi tampilan, kipas angin ini memiliki desain elegan. Apalagi baling-balingnya berwarna hitam dan merah.

Perihal perawatannya pun juga cukup simpel. Hal ini karena kipas angin tersebut bisa dibersihkan secara cepat dan mudah.

Tak heran jika banyak orang tertarik untuk memilikinya. Dalam penempatannya, kipas angin ini bisa diletakkan di ruang tamu maupun kamar tidur.

Krisbow 8 Inci

Saat tengah mencari kipas angin duduk atau desk fan, maka produk Krisbow 8 inch juga bisa jadi salah satu pilihannya. Kipas angin yang satu ini memiliki desain vintage dengan tiga tingkat kecepatan.

Mengenai spesifikasi lainnya, kipas angin yang bisa diletakkan di meja ini memiliki daya 26 watt. Kipas angin ini juga mendukung voltase 220-250V.

Soal bahannya, kipas angin ini memiliki body dari metal dan baling-baling berbahan aluminium. Sementara untuk kakinya terbuat dari material besi. Karena bahan tersebut, kipas angin ini senantiasa kokoh dan tak mudah mengalami kerusakan.

Usai simak uraian di atas, tentu bisa tahu apa saja rekomendasi kipas angin duduk Krisbow dengan kualitas menjanjikan. Karena berkualitas, kipas anginnya awet untuk pemakaian jangka panjang. Dari segi tampilan juga memanjakan mata. Keberadaan kipas angin ini pun bisa memperindah ruangan. /puji